13.06, 20/08/2020
CIANJURTODAY.COM, Cipanas – Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke objek wisata dan hotel di kawasan Cianjur utara, Kamis (20/8/2020). Herman datang bersama unsur Forkopimda, Dandim 0608, dan Kapolres Cianjur.
“Hari ini kami memantau atau sidak wisata alam dan hotel di Cipanas seperti Hotel Palace, Wisata Cibodas, Hotel Le Eminence, dan Taman Bunga Nusantara agar selalu tersedia alat-alat kesehatan. Seperti hand sanitizer, tempat cuci tangan, dan pengunjung diwajibkan memakai masker,” kata Herman.
Ia mengatakan, pihaknya berjaga-jaga mengantisipasi agar Cipanas terhindar dari Covid-19. Hal itu mengingat libur panjang dari Sabtu (15/8/2020) sampai Senin (17/8/2020) dilanjut Kamis (20/8/2020).
“Sehingga kali ini dalam rangka menjamin warga Cipanas aman mereka aman tentunya kita penjagaan yang lebih ketat,” tambahnya.
Herman menjelaskan, hasil sidak objek wisata dan hotel sudah ada perlengkapan protokol kesehatan. Seperti hand sanitizer, tempat pecuci tanagan, dan lain sebagainya.(ct6/rez)
Sumber : https://today.line.me/id/article/Hotel+dan+Objek+Wisata+di+Cianjur+Utara+Disidak-ykM17Q
More Stories
Kemala Run 2024 Sukses Digelar GulaVit Beri Ucapan Selamat
2 Hari Menuju Kemala Run 2024, Artha Graha Peduli Ingatkan Pengambilan Racepack
Hiswana Migas Bangun Kerjasama dengan Discovery Hotel Resort