
Rumah sakit lapangan yang didirikan Artha Graha Peduli di Jl. Pasir Putih Ancol, Jakarta Utara. (Foto: Istimewa)
Sabtu, 28 Maret 2020, 12:52 WIB
RMco.id Rakyat Merdeka – Artha Graha Peduli mendirikan Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) di Jl. Pasir Putih Ancol, Jakarta Utara sebagai salah satu solusi keterbatasan layanan medis di tengah pandemi Corona atau Covid-19.
Rumah sakit tersebut dapat melakukan pemeriksaan atau tes untuk deteksi dini Covid-19.
Namun, mengingat keterbatasan alat yang ada, tak semua orang bisa melakukan tes tersebut. Terkait hal ini, Wakil Direktur PT Astra Graha International Tbk, Christina menegaskan, salah satu yang masuk dalam kriteria tersebut adalah orang yang menunjukkan gejala-gejala (symptom) seperti demam, batuk, pilek, radang tenggorokan , sesak kurang lebih 14 hari terakhir.
Kemudian, kelompok orang-orang yang memiliki penyakit penyerta (komorbid) seperti diabetes, darah tinggi, asma, gagal ginjal, jantung atau stroke.
“Selain itu, tes juga bisa dilakukan terhadap orang yang mungkin secara fisik sehat, tapi yang bersangkutan memiliki kontak atau di sekitarnya (keluarga, teman kerja , tetangga dekat) sudah ada suspect /confirmed terpapar Covid-19 dalam 14 hari terakhir,” jelas Christina. [HES]
sumber: https://rmco.id/baca-berita/nasional/31305/artha-graha-peduli-dirikan-rumkitlap-untuk-deteksi-dini-covid19
More Stories
AGP-MEG Bawa Keceriaan Imlek ke Rempang, Ada Barongsai Hingga Berbagi Sembako
Pelepasliaran Harimau Sumatera di Tambling: Mengulas Kembali Peristiwa Sejarah pada 22 Januari 2010
PELEPASLIARAN HARIMAU SUMATERA DI TAMBLING: MENGULAS KEMBALI PERISTIWA SEJARAH PADA 22 JANUARI 2010