November 23, 2024

Artha Zone

Created & modified by m1ch3l

Tetap Beroperasi, Manajemen Revenue Tower Bantah Perkantoran Di SCBD Libur Karena Corona

Kawasan SCBD/Net

RMOL.ID

RABU, 11 MARET 2020, 18:19 WIB LAPORAN: DIKI TRIANTO

Beredar kabar kawasan perkantoran di SCBD, Jakarta Selatan, seperti gedung Revenue Tower diliburkan dan disterilisasi untuk mencegah penyebaran virus corona baru atau Covid-19.

Namun hal itu langsung dibantah oleh pihak manajemen Revenue Tower. “Sampai hari ini tidak terdeteksi atau terdapat laporan tentang kasus Covid-19. Di Revenue Tower, gedung beroperasi seperti biasa,” demikian pernyataan manajemen Revenue Tower yang diterima redaksi, Rabu (11/3).

Beragam upaya pencegahan dan minimalisasi penyebaran virus corona juga sudah dilakukan pihak manajemen. Seperti halnya menyediakan Thermal Imager atau Thermal Scanner (pemindai suhu) di lobby utama. Pemasangan pemindai suhu dilakukan untuk mendeteksi suhu tubuh seluruh tenant dan pengunjung, termasuk karyawan ketika memasuki gedung. Pemeriksaan suhu badan juga dilakukan di semua akses masuk di lobby basement. “Kemudian menyediakan hand sanitizer di lobby lift lantai dasar, LG, basement 1 dan basement 2,” ujar manajemen Revenue Tower.

Seluruh tombol lift, pegangan pintu serta semua material yang sering disentuh dan digunakan di dalam gedung juga dilakukan pembersihan rutin dengan disinfektan. Penyemprotan disinfektan juga dilakukan di seluruh area gedung dari rooftop hingga basement. Termasuk di dalam area tenant yang akan segera dijadwalkan sesuai dengan konfirmasi tenant.

EDITOR: DIKI TRIANTO

Artikel ini telah tayang di Rmol.id dengan judul “Tetap Beroperasi, Manajemen Revenue Tower Bantah Perkantoran Di SCBD Libur Karena Corona”, https://ekbis.rmol.id/read/2020/03/11/424945/tetap-beroperasi-manajemen-revenue-tower-bantah-perkantoran-di-scbd-libur-karena-corona.

sumber: https://ekbis.rmol.id/read/2020/03/11/424945/tetap-beroperasi-manajemen-revenue-tower-bantah-perkantoran-di-scbd-libur-karena-corona