
RM.id Rakyat Merdeka – Artha Graha Peduli (AGP) terus memperluas jangkauan program sosialnya melalui pelaksanaan Pasar Murah AGP 2025 yang digelar di berbagai daerah. Selain menyediakan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau di tengah tekanan inflasi, program ini juga menghadirkan layanan kesehatan dasar bagi masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, AGP berkolaborasi dengan AGP Arthakes (Artha Graha Peduli Kesehatan) dan menggandeng Kiara Artha Park untuk memastikan pelayanan kesehatan dapat diberikan langsung di lokasi pasar murah. Pemeriksaan kesehatan juga dilakukan secara door to door, sehingga mampu menjangkau masyarakat yang membutuhkan secara lebih luas.
Ferry Chandra Sentana, PIC Lapangan Pasar Murah AGP dari Kiara Artha Park, mengatakan kegiatan pasar murah banyak digelar di pusat aktivitas warga, termasuk masjid, vihara, serta fasilitas sosial lainnya. “Harapannya, bantuan pangan dan layanan kesehatan ini benar-benar dekat dengan warga serta dapat memperkuat semangat kebersamaan dan kepedulian sosial,” katanya saat kegiatan berlangsung di Masjid Al-Hidayah, Kebonwaru, Batununggal, Kota Bandung, Minggu (21/12/2025).
Pendekatan yang dilakukan AGP tersebut tidak hanya bertujuan meringankan beban ekonomi rumah tangga dan membantu menekan inflasi, tetapi juga memberi manfaat lebih luas melalui akses kesehatan dasar.
Meski cuaca hujan terjadi di sejumlah wilayah pelaksanaan, relawan dan tim AGP bersama AGP Arthakes tetap melayani masyarakat dengan komitmen penuh. Hal itu mencerminkan konsistensi program dalam menjangkau masyarakat secara langsung dan kolaboratif.
Pasar Murah AGP 2025 menjadi bagian dari rangkaian kegiatan sosial berkelanjutan yang dilaksanakan AGP di berbagai daerah di Indonesia. Program tersebut menjadi bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah dalam menjaga stabilitas pangan, mengurangi tekanan inflasi, serta memperkuat ketahanan sosial masyarakat di tengah tantangan ekonomi.
Reporter & Editor :
ADITYA NUGROHO
Source : https://rm.id/baca-berita/ekonomi-bisnis/294615/tekan-inflasi-artha-graha-peduli-gelar-pasar-murah-plus-layanan-kesehatan

More Stories
Artha Graha Peduli Bersama PT Electronic City Indonesia Perluas Program Pasar Murah 2026
Pasar Murah Hadir, Solusi Kebutuhan Pangan Harga Terjangkau
Pasar Murah AGP hadir di Jakut, sediakan akses pangan terjangkau