January 16, 2025

Artha Zone

Created & modified by m1ch3l

Siang Ini Sejumlah Organisasi Mau Demo Kementerian Lingkungan Hidup

www.rmol.co

Selasa, 15 September 2015 , 07:21:00 WIB

RMOL. Sejumlah elemen akan menggelar aksi terkait dengan reklamasi Teluk Benoa di Bali, di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), siang ini.

Elemen organisasi ini terdiri dari Forum Masyarakat Bali Tolak Reklamasi (ForBALI), Wahana Lingkungan Hidup (WALHI) serta Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI). Akan hadir juga individu-individu yang memiliki kepedulian terhadap kawasan pesisir Indonesia.

Menurut Koordinator Aksi dari Forum Rakyat Bali Jakarta (Forbali Jakarta), Made Bawayasa, dalam keterangan beberapa saat lalu (Selasa, 15/9), KLHK memiliki kewajiban penting untuk merawat dan mempertahankan keberlangsungan alam Indonesia. Dan karena itu, sudah sepatutnya KLHK menolak usulan reklamasi.

“Tetapi alih-alih penolakan, KLHK justru sedang dalam proses merumuskan Amdal untuk reklamasi Teluk Benoa. Proses Amdal ini sangat mencengangkan, mengingat, berbagai pejabat dan pakar lingkungan di institusi KLHK sangat memahami betapa substansialnya wilayah perairan Teluk Benoa itu untuk kesehatan ekosistem perairan Bali,” demikian Made Bawayasa.[ysa]

sumber: http://www.rmol.co/read/2015/09/15/217312/Siang-Ini-Sejumlah-Organisasi-Mau-Demo-Kementerian-Lingkungan-Hidup-