12 Agustus 2019
RADARCIANJUR.com – Artha Graha Peduli (AGP) selaku lembaga pengelola Corporate Social Responsibility (CSR) Palace Hotel kembali sebar 7 hewan kurban di 6 lokasi. Penyerahan dipimpin langsung oleh Executive Assistant Manager Palace Hotel, Joko Sulistio dan Ketua Tim AGP Kurban, Ade Suhanda hari Minggu, (11/08) kemarin.
Lokasi penyaluran di Pondok Pesantren Alriyadh, Kampung Loji kemudian di Masjid Annur, Masjid Attaubah, Musholla Al Muarrofi, dan Masjid Futuhiyah semua berlokasi di wilayah Cipanas Kabupaten Cianjur. Adapun hari Senin, (12/08) Palace Hotel potong 3 ekor hewan kurban di Palace Hotel.
Marcom Palace Hotel, Naura Meitha menjelaskan, penyaluran hewan kurban ini merupakan agenda rutin tahunan Palace Hotel. Dua hari terhitung hari raya dan sehari sesudah hari raya, menjadi fokus AGP dan Fokus Palace Hotel bersama menggelar kegiatan sosial religi.
“Yaa kami masih dengan hewan kurban yang sama berbentuk kambing, jumlahnya 7 ekor. Pastinya penyaluran melalui AGP karena mereka adalah lembaga CSR yang menaungi Hotel Borobudur dan Palace Hotel,” ujarnya.
Naura menambahkan, pihaknya berharap bantuan hewan kurban bisa dirasakan manfaatnya kepada warga sekitar Palace Hotel yang melangsungkan peringatan hari Raya Idul Adha. Menurutnya, tahun depan Palace Hotel dan AGP mentargetkan mampu memberikan bantuan hewan kurban minimal dengan jumlah yang sama kembali.
(rzy)
sumber: https://www.radarcianjur.com/2019/08/12/palace-hotel-sebar-tujuh-hewan-kurban/
More Stories
Artha Graha Peduli Berikan Bibit Ikan ke SDN 01 Ancol, Dukung Ketahanan Pangan dan Makanan Bergizi Gratis
Artha Graha Peduli Salurkan Bantuan dan Pendampingan untuk Warga Rempang yang Bayinya Meninggal Akibat Infeksi
Dukung Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Tim Saber AGP Ikut Jaga Kebersihan dan Keamanan