November 3, 2024

Artha Zone

Created & modified by m1ch3l

Operasi Pasar Daging Sapi di Astananyar

antarajabar.com

Selasa, 11 Agustus 2015 16:09 WIB

Antarajabar.com, 11/8 – Pasar Astaanyar dan Cijerah Kota Bandung menjadi lokasi operasi pasar daging sapi yang digulirkan oleh Artha Graha Peduli bekerja sama dengan PD Pasar Bandung Bermartabat. Selasa.

“Kami kembali menggelar operasi pasar setelah adanya kabar para pedagang mogok tidak berjualan daging. Kami terpanggil membantu pemerintah dalam menyediakan daging untuk  masyarakat,” kata Ketua Pelaksana Operasi Pasar Artha Graha Peduli Kusmanto Harapan di Bandung, Jawa Barat, Selasa.

Pihaknya ambil bagian dalam operasi pasar daging sapi di sejumlah pasar di Bandung dan wilayah Ibukota Jakarta untuk membantu pemerintah menstabilkan harga daging yang setelah lebaran mengalami kenaikan sampai harga Rp120.000 sampai Rp130.000 per kilogram.

“Dengan adanya operasi pasar yang dilakukan pemerintah daerah bersama-sama Artha Graha Peduli harga daging bisa kembali normal dan pedagang bisa berjualan lagi,” katanya.

Harga daging sapi halal dan higienis dalam operasi pasar yang  berlangsung selama beberapa hari ke depan itu dijual Rp90.000 per kilogram.

“Itu harga yang bisa terjangkau oleh masyarakat,” kata Kusmanto.

Di Kota Bandung, Artha Graha Peduli menggelar operasi pasar bersama PD. Pasar Bermartabat antara lain di Pasar Andir, Pasar Suci, Pasar Kiara Condong, Pasar Sederhana dan Pasar Kosambi, Pasar Astana Anyar.

Tinggnya harga daging sapi dan berbuntut mogok berjualan para pedagang  membuat sejumlah warga, terutama konsumen daging dari restoran, rumah makan Padang maupun penjual  bakso, kebingungan dengan berhentinya aktivitas jual beli daging di sejumlah pasar.

Ia mengharapkan harga daging dapat dijangkau oleh masyarakat, sementara disisi lain para peternak sapi serta pedagang daging tetap mendapatkan margin penjualan yang memadai.

Pada Selasa pagi, tim dari Artha Graha peduli menggelar penjualan daging di Pasar Astanaanyar dengan harga Rp90.000 per kilogram yang langsung mendapat sambutan dari masyarakat.***3***

Editor: Syarif

COPYRIGHT © ANTARA 2015

sumber: http://antarajabar.com/berita/54576/operasi-pasar-daging-sapi-di-astananyar