Sab, 28 Agustus 2021
FBN # SIDOARJO – Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta, bersama kapolresta sidoarjo Kombes Pol.Kusumo wahyu bintoro serta Pejabat Bupati Sidoarjo, Sabtu (28/8/2021) melakukan pengecekan serbuan vaksinasi, yang berlangsung di kelurahan Wage Sidoarjo dan Kabupaten. Masing-masing menyiapkan sebanyak 1000 dosis baik tahap satu maupun tahap dua.
Serbuan vaksinasi yang berlangsung di kelurahan desa Wage Kabupaten Sidoarjo ini berlangsung secara kondusif. Masyarakat sangat antusias mendatangi tempat-tempat dua lokasi vaksinasi yang telah disediakan.
Sementara, dalam rangka mendukung percepatan program vaksinasi, Polri bekerja sama dengan Artha Graha Peduli dan Puti Guntur Sukarno (Anggota Komisi X DPR RI) Serta wakil DPRD SIDOARJO, BAMBANG RIYOKO, melaksanakan kegiatan vaksinasi kepada masyarakat umum, khususnya dua lokasi di banyumili dan kelurahan kecamatan Taman Desa Wage Kabupaten Sidoarjo.
Sedangkan, dalam selenggaraan vaksinasi Kabupaten sendiri dilakukan di pada hari Sabtu, selama persediaan vaksinasi masih ada, dengan sasaran pelajar maupun dewasa. Program vaksinasi ini juga dilaksanakan secara serentak, pada hari ini. Dengan sasaran sebanyak 1000 orang.
Dalam kunjungannya di tempat vaksinasi, baik di Kabupaten Sidoarjo. Kapolda Jatim tak lupa menyapa dan berbincang dengan masyarakat yang sedang melakukan vaksinasi,agar masyarakat jawa timur bisa terhindar penyebaran covid-19,
“Kami mengucapkan terima kasih kepada tenaga kesehatan yang sudah bekerja dan terlebih khusus lagi kepada masyarakat yang mau datang dan sadar untuk ikut vaksinasi,” ucap Kapolda Jatim didampingi Pejabat Utama Polda Jatim.
“Ayo vaksinasi dan mudah-mudahan nanti target di awal September akan banyak datang vaksin, 970 Puskesmas yang tersebar, akan kami dukung baik dari TNI maupun Polri, untuk mendukung Puskesmas sebagai penjuru dalam pelaksanaan vaksinasi,” tandasnya.
Sumber :https://fokusberitanasional.net/kapolda-jatim-dan-kapolresta-sidoarjo-tinjau-vaksinasi-di-desa-wage-taman-sidoarjo-2/tni_polri/28/08/2021/
More Stories
Artha Graha Peduli Berikan Bibit Ikan ke SDN 01 Ancol, Dukung Ketahanan Pangan dan Makanan Bergizi Gratis
Artha Graha Peduli Salurkan Bantuan dan Pendampingan untuk Warga Rempang yang Bayinya Meninggal Akibat Infeksi
Dukung Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Tim Saber AGP Ikut Jaga Kebersihan dan Keamanan