JUM’AT, 28 FEBRUARI 2020 , 17:19:00 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN
Ketua DPD II KNPI Kepulauan Seribu, Lukman Hadi mengatakan, aksi yang digelar di depan Balai Kota DKI Jakarta ditujukan kepada semua elemen pemerintah.
“Tadi di Balaikota kita tidak diterima oleh siapa pun. Karena kami hanya orasi di depan Balai Kota aja. Di pinggir jalan. Disana kita datang, hanya gelar poster, lalu kita penyampaian surat terbuka,” ujar Lukman kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (28/2).
Adapun surat terbuka tersebut ditunjukkan kepada Presiden Joko Widodo. Dalam surat tersebut, masyarakat meminta pemerintah Indonesia untuk mengkaji ulang rencana observasi 188 WNI Anak Buah Kapal Pesiar World Dream.
Hal itu disampaikan karena masyarakat menilai rencana itu akan menimbulkan keresahan dan kekhawatiran serta ketakutan yang luar biasa.
“Lantaran kita semua sudah mengetahui dampak dari virus corona (coVid+19) dari publikasi media selama ini,” begitu bunyi surat terbuka tersebut.
Disebutkan pula masyarakat Kepulauan Seribu meminta hak dasar mereka sebagai warga negara seperti yang diamanatkan dalam Undang-Undang Dasar 1945 untuk mendapat jaminan hidup sehat dan terlindungi dari ancaman bahaya dapat dipenuhi bilamana Pulau Sebaru tetap dijadikan lokasi observasi.
“Kita sebenarnya tidak menolak. Kita hanya minta kepada Presiden untuk meninjau ulang keputusan observasi di Pulau Sebaru. Jadi kita minta itu tetap dilakukan di KRI Soeharso,” ujar Lukman
“Kenapa seperti itu? Karena kapal itu (KRI Soeharso) kapal rumah sakit yang setipe dengan rumah sakit tipe B. Jadi semua alat dan fasilitasnya jauh lebih lengkap,” pungkas Lukman.[dod]
sumber: http://www.rmoljakarta.com/read/2020/02/28/61975/Datangi-Balai-Kota,-Warga-Tolak–Pulau-Sebaru-Jadi-Lokasi-Observas-
More Stories
Artha Graha Peduli Berikan Bibit Ikan ke SDN 01 Ancol, Dukung Ketahanan Pangan dan Makanan Bergizi Gratis
Artha Graha Peduli Salurkan Bantuan dan Pendampingan untuk Warga Rempang yang Bayinya Meninggal Akibat Infeksi
Dukung Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Tim Saber AGP Ikut Jaga Kebersihan dan Keamanan