Sabtu 27 Juli 2019, 18:54 WIB
ARTHA Graha Peduli (AGP) bersama Tambling Wildlife Nature Conservation (TWNC) menggelar Hari Harimau Dunia atau Global Tiger Day (GTD). Melalui even ini diharapkan kalangan masyarakat khususnya generasi milenial turut peduli lingkungan dengan menjaga dan melindungi harimau sebagai satwa langka di Tanah Air dan dunia.
“Kegiatan ini diharapkan dapat menarik masyarakat juga generasi milenial untuk peduli pada lingkungan serta perlindungan pada harimau di tanah air,” kata Ketua Umum AGP Heka Hertanto di sela sela GTD di kawasan perkantoran SCBD, Jakarta, Sabtu (27/7).
Menurut Heka Hertanto, keberadaan harimau di dunia telah langka hanya terdapat enam spesies. Khusus di Indonesia ada tiga spesias namun yang masih bertahan adalah spesies harimau sumatra. Sedangkan harimau jawa dan harimau bali telah punah.
Dikatakan keberadaan harimau amat penting bagi kelestarian lingkungan hutan.. “Jadi kalau harimaunya terganggu, habitat hutan bisa rusak terganggu pula. Jadi amat penting penyelamatan harimau sumatra. Terlebih buat anak cucu kita ke depan agar mereka masih dapat mengenal Tanah Air bahwa hewan harimau masih ada dan terpelihara,” cetusnya seraya menambahkan peringatan GTD telah digelar di seluruh dunia sejak 10 tahun ini yang jatuh pada tanggal 29 Juli.
Heka menambahkan melalui peringatan GTD yang digelar bersama AGP dan TWNC terpatri komitmen untuk melindungi lingkungan dan harimau. Bahwa harimau bukan hanya bagian masyarakat penyayang harimau atau bukan hanya bagian dari organisasi penyayang hewan namun menjadi bagian milik masyarakat secara umum.
Lebih lanjut dia mengutarakan saat ini diperkirakan terdapat 400 ekor harimau sumatra yang masih bertahan. Namun dikhawatirkan akan berkurang jika tidak dilakukan perlindungan dan perawatan hutan.
Sumber : https://mediaindonesia.com/humaniora/249583/artha-graha-peduli-ajak-milenial-peduli-lingkungan
More Stories
Peduli Bencana Alam, Artha Graha Peduli Berikan Bantuan Untuk Warga Tiban Koperasi
Jakarta Mother’s Day 2024, Momen Kebersamaan Ibu dan Anak Meriah di SCBD
Seiko Indonesia Luncurkan Jam Tangan Terinspirasi dari Harimau Sumatera