November 25, 2024

Artha Zone

Created & modified by m1ch3l

MASYARAKAT BERBONDONG BONDONG HADIRI BAKTI SOSIAL KESEHATAN KORPS MARINIR DALAM RANGKA MENYAMBUT HUT KORPS MARINIR KE 74

BY PELOPORWIRATAMA ON 

Sukabumi,PW: Pada awal peresmian Masjid AL-Mukmin berkesempatan Kolonel Laut (K) dr. Hisnindarsyah, S.E.,M.H.,M.Kes. sebagai Ketua Panitia dalam Bakti Sosial Kesehatan dalam rangka menyambut Hut Marinir ke 74 menyampaikan pelaporan kesiapan Bakti Sosial Kesehatan tersebut di Pusat Latihan Tempur Marinir 6 Antralina, Jampang Tengah, Suka Bumi Jawa Barat, (30/10/2019).

Sebagai penanggung jawab Bakti Sosial Kesehatan sendiri adalah Danrumkitmar Kolonel Laut (K/W) dr. Jati Berandini Prastiwi. MARS. dalam hal ini Kolonel Laut (K) dr. Hisnindarsyah, S.E.,M.H.,M.Kes. menyampaikan beberapa point tentang pelaksanaan kegiatan Bakti Sosial diantaranya, orientasi lapangan mengenai data kesehatan masyarakat sekitar, teknis pelaksanaan Bakti Sosial, aspek pendukung alat maupun obat obatan, serta Rumah Sakit Lapangan.

Dan pada pelaksaan hari ini diperoleh survey data ada beberpa masalah kesehatan seperti infeksi saluran nafas, gigi, mata, kebidanan dan berbagai penyakit lainnya. Sehingga sampai saat ini disiapkan kurang lebih 1500 pasien, 100 anak anak khitanan masal, pembagian kacamata baca yang dilayani dalam bhakti sosial dan juga 1000 sembako yang akan dibagikan kepada warga sekitar.

Juga sangat kita apresiasi banyak donator dan bantuan yang mengalir dalam kegiatan Bakti Sosial kali ini diantaranya, dari Arta Graha Peduli (AGP), SCTV, Indosiar Peduli Kasih, PT. Mayora, PT. Kapal Api, PT Jangkar Pasifik, dan PT Indofood Sukses makmur bantuan ini berbentuk sembako, sekilas penyampain Ketua Panitia Kolonel Laut (K) dr. Hisnindarsyah, S.E.,M.H.,M.Kes. didepan seluruh para undangan.

Di hari yang ditunggu tunggu masyarakat Jampang Tengah Suka Bumi khususnya, sangat spesial dengan berkenan hadirnya Wakil Wali Kota yang mewakili Wali Kota Sukabumi yang berhalangan hadir adalah Bapak H. Andri Setiawan Hamami, S.H., M.H, singkat dalam sambutannya Wakil WAli Kota Sukabumi ini mengatakan “ Sangat berterima kasih kepada Korps Marinir terkhusus buat Danpuslatpurmar 6 Antralina Letkol Marinir Ayub Wibowo. Dimana selama ini telah terjalin chemistry yang begitu kuat baik dengan masyarakat sekitar ataupun dengan Intansi pemerintahan Sukabumi. Sehingga mampu menciptakan kerukunan dan terjalinnya silaturahmi yang semakin baik, tutupnya.

Pada hari ini juga Komandan Komando Latih Marinir (Dankolatmar) Kolonel Marinir Suliono sebagai jalur komando yang membawahi dari seluruh Puslatpur di Korps Marinir begitu mengapresiasi dan sekaligus bangga. Perencanaan dan segala gagasan tercapai tanpa ada suatu aral apapun seperti acara perhelatan kali ini yaitu peresmian Masjid Al-Mukmin dan Bakti Sosial Kesehatan yang dilaksanakan di Puslatpurmar 6 di Antralina ini, ucap sang Komandan.
Dalam pelaksanaan Bhakti Sosial Kesehatan ini Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Etta Suhartono di dampingi Wakil Ketua Gabungan Jalasenastri Kormar Ny. Sriwidayati Widodo, Ketua Cabang 5 Kolatmar Ny. Suliono, Wakil Wali Kota Sukabumi Bapak Achmad Fahmi, Pejabat Utama Korps Marinir diantaranya Aspotmar Kolonel Marinir Baedhowi Oktafidia, Dankolatmar Kolonel Marinir Suliono, Kadiskes Kormar Kolonel (K) dr. Ariyo Sakso Bintoro, Sp. U, Aspers Danpasmar 1 Kolonel Marinir Ahcmad Hanifah, beberapa Danstalak Kormar, segenap pengurus Jajaran PG Kormar, serta perwakilan dari beberapa donatur, memberikan bantuan berupa sembako dan tali asih.

Selanjutnya Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Etta Suhartono bersua dengan Masyarakat setempat melihat langsung pelaksanaan Kegiatan Bhakti Sosial Kesehatan. Sekilas gambaran dari masyarakat Antralina Sukabumi ini begitu antusias mengikuti kegiatan Bakti Sosial tersebut, begitu banyak yang hadir sehingga membanjiri tempt yang sudah di sediakan yaitu di Pusat Latihan Tempur Marinir 6 Antralina Sukabumi.

Sumber : http://peloporwiratama.co.id/2019/10/31/masyarakat-berbondong-bondong-hadiri-bakti-sosial-kesehatan-korps-marinir-dalam-rangka-menyambut-hut-korps-marinir-ke-74/