November 22, 2024

Artha Zone

Created & modified by m1ch3l

Artha Graha Peduli Ramaikan Ruwatan Nasional di TMII

PIHAK AGP, SISWA, DAN MENTERI SITI NURBAYA/ANDHIKA/RMOLJAKARTA

rmoljakarta.com

Minggu, 17 Mei 2015 , 12:35:00 WIB

RMOL. Artha Graha Peduli (AGP) kembali unjuk gigi dalam kegiatan sosial. Kali ini, di kegiatan Ruwatan Nasional yang digelar Taman Mini Indonesia Indah (TMII), secara khusus AGP berkontribusi pada sektor lingkungan.

Pada acara tersebut, AGP mendirikan stand yang memamerkan upaya-upaya konservasi alam flora dan fauna, termasuk harimau sumatera, di Tambling Wildlife Nature Conservation (TWNC), kawasan Taman Nasional Bukit Barisan Bagian Selatan, Pesisir Barat Lampung.

Stand AGP pun menarik perhatian mengunjung dan undangan yang hadir. Sebab, mereka rela antri demi berfoto selfie dengan gambar raksasa Petir, harimau sumatera yang lahir di TWNC dan baru saja dilepasliarkan ke hutan rimba, 3 Maret 2015.

“Senang bisa selfie dengan Petir, meskipun cuma gambarnya. Saya nonton di TV waktu harimau sumatera itu dilepasliarkan,” kata Yusrini, siswi SMA swasta di Depok, Minggu (17/5).

Stand AGP kedapatan juga menjadi sarana edukasi, karena mempertontonkan perawatan dan penanaman hutan bakau oleh Forum Peduli Mangrove Bali di Taman Hutan Raya I Gusti Ngurah Rai.

TWNC diketahui, telah menghelat pelepasliaran harimau sejak 22 Juli 2008. Saat itu, hanya dua harimau yang dilepaskan ke habitat aslinya, yakni Agam dan Pangeran.

Kegiatan serupa digelar pada 22 Januari 2010. Harimau yang dilepasliarkan adalah Panti dan Buyung. Terakhir, 3 Maret lalu, giliran Petir yang kembali hidup di alam bebas.

Di Pusat Rehabilitasi Satwa TWNC kini setidaknya hidup tujuh harimau sumatera yang sedang menjalani pemulihan untuk kembali ke alam.

“Harapan kami dari pameran ini, semakin banyak masyarakat dan pengusaha bekerja sama dengan TWNC untuk mendukung program pelepasliaran harimau,” kata Hanna Lilies, Ketua Panitia Pameran dari AGP. [tah]

sumber: http://www.rmoljakarta.com/read/2015/05/17/5270/Artha-Graha-Peduli-Ramaikan-Ruwatan-Nasional-di-TMII-