November 22, 2024

Artha Zone

Created & modified by m1ch3l

Kadin Dorong Lebih Banyak Pengusaha Beri Donasi Penanganan Corona

Sejumlah perwakilan dari rumah sakit mengantre untuk mendapatkan bantuan APD di Posko Penanganan dan Penanggulangan COVID-19 di Surabaya, Senin, 23 Maret 2020. Kepala BNPB, Doni Monardo menjelaskan bahwa APD tersebut merupakan barang yang akan diekspor ke Korea, namun sebagiannya tidak jadi dikirim karena sangat dibutuhkan di Indonesia. ANTARA/Moch Asim

Official logo TEMPO.CO

Reporter: Caesar Akbar; Editor: Rahma Tri; Selasa, 24 Maret 2020 12:37 WIB
 

TEMPO.CO, Jakarta – Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri alias Kadin Indonesia Rosan Perkasa Roeslani mendorong agar lebih banyak lagi pengusaha yang turut berdonasi untuk menangani pandemi Corona alias COVID-19. Saat ini, Kadin bersama dengan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia telah menyerahkan bantuan sejumlah alat kesehatan kepada pemerintah.

“Kami berharap, donasi berbagai perusahaan mampu menggalang pendanaan hingga Rp 500 miliar. Akan sangat baik jika mencapai lebih dari itu,” kata Rosan dalam keterangan tertulis, Selasa, 24 Maret 2020.

Ia menyebut, perusahaan yang telah berkomitmen untuk memberikan donasi bersama Kadin hari ini adalah Ciputra Group, First Resources Ltd., Mulia, dan Wilmar International. Secara berkala, Rosan mengatakan pihaknya akan melaporkan perkembangan donasi kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Sementara itu, Managing Director Sinar Mas, G. Sulistiyanto yang mengkoordinasikan inisiatif ini, menyatakan pemerintah memfasilitasi mereka lewat relaksasi perizinan impor alat kesehatan. Kemudahan impor itu diberikan agar penanganan pandemi corona bisa lebih cepat, aman dan menyeluruh.

“Penyebaran virus yang cepat dan tak memilih korbannya mengingatkan kita akan pentingnya menggalang solidaritas dalam penanganan pandemi ini. Kami melihat Kementerian BUMN yang membawahi sejumlah entitas pelayanan publik mesti mendapatkan dukungan,” kata Sulistyanto.

Bantuan bertahap yang disalurkan para pengusaha tersebut berbentuk peralatan uji cepat alias rapid test kit, alat perlindungan diri, alat bantu pernapasan, serta masker. Sebelumnya, perusahaan dan lembaga yang bergabung dalam inisiatif ‘Pengusaha Peduli NKRI’, di antaranya Astra International, Panin Group, PT Fajar Surya Wisesa Tbk, Wings Corporation, Rajawali Corporation, Garudafood, Nutrifood Indonesia, beserta FKS Group, PT Pan Brothers Tbk, PT Sritex Tbk, dan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk dtelah lebih dulu berkomitmen memberikan donasi. Sementara pada hari Kamis, 19 Maret 2020, KADIN, Tzu Chi bersama Sinar Mas, Artha Graha Peduli Foundation, PT Djarum, Agung Sedayu Group, PT Indofood Sukses Makmur Tbk, PT Puradelta Lestari Tbk, dan Triputra Group telah menginisiasi donasi.

sumber: https://bisnis.tempo.co/read/1323347/kadin-dorong-lebih-banyak-pengusaha-beri-donasi-penanganan-corona